fbpx
Janin pada kehamilan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 31 32 33 34 35 36 37 38 39 40 minggu.

Perkembangan janin usia 12 minggu

Pada kehamilan minggu ke 12, ukuran Janin sekarang sekitar 6.5 cm. semua organ vital janin sudah terbentuk. Dengan signal dari otak, otot akan merespons dan janin sudah dapat menendang. Akhir trimester pertama, organ-organ tubuh janin sudah terbentuk. Rasa mual dan lelah Ibu biasanya sudah berkurang atau hilang.

Pada perkembangan selanjutnya akan terlihat pertumbuhan janin dan juga Ibu akan semakin membesar. Janin usia tiga bulan akan mengalami cegukan, yang normal terjadi. Cegukan terjadi dengan frekuensi hingga 90 kali cegukan dalam satu jam. Cegukan pada janin berfungsi untuk memperkuat otot-otot pada bagian organ pernafasan.

Apabila di inginkan, pada minggu ini pun bisa diagnosa penyakit keturunan, semisal Thalassemia dan Sindroma Down, yang bisa dilakukan lewat pemeriksaan ChorionVillus (CVS) guna memastikan ada tidak kerusakan pada kromosom. Caranya dengan mengambil sampel sel-sel plasenta yang bisa dilakukan secara Trans Abdominal melalui perut atau leher rahim (Transervikal). Kelainan kromosom dapat terjadi karena ada kelainan kromosom pada orangtua janin. Atau akibat pengaruh virus, bakteri, penyakit maupun zat berbahaya lain yang menyerang sel-sel Embrio.

Bagikan ini di: